Rasakan Nyeri Tak Tertahankan Saat Haid? Cobalah Tips Berikut Ini

- 17 Agustus 2022, 17:22 WIB
Ilustrasi . Penyebab menstruasi terlambat
Ilustrasi . Penyebab menstruasi terlambat /UNSPLASH/Sasun Bughdaryan/

RESPONSULTENG - Saat ini anda ada dalam periode menstruasi dan merasakan sakit yang sangat tak tertahankan?

Maka hal yang tepat anda membaca artikel ini karena Anda bisa mengetahui bagaimana cara mengatasinya.

Jika Anda merasakan nyeri haid yang mengganggu, ada beberapa cara sederhana yang bisa Anda lakukan untuk meringankan keluhan tersebut, antara lain berikut ini sebagaimana dikutip responsulteng.com dari Alodokter:

Baca Juga: Jangan Kira Nyeri Haid Biasa, Ternyata Bisa Jadi Penyakit Ini

  • Memberikan kompres hangat di perut bagian bawah yang terasa nyeri atau kram
  • Memperbanyak aktivitas fisik atau olahraga
  • Melakukan teknik relaksasi, seperti meditasi, yoga, dan latihan pernapasan
  • Membatasi konsumsi makanan berlemak dan minuman yang mengandung kafein serta alkohol
  • Mencukupi kebutuhan cairan dengan minum air putih
  • Mengonsumsi teh herbal, seperti teh chamomile dan jahe
  • Mengurangi stres
  • Menggunakan obat pereda nyeri yang dijual bebas, seperti paracetamol

Baca Juga: Ramalan Zodiak Virgo Hari Ini Rabu 17 Agustus 2022, Kejutan Dalam Pekerjaan Anda

Nyeri haid yang muncul sesekali bukanlah hal yang berbahaya dan tidak perlu dikhawatirkan.

Namun, Anda perlu waspada jika nyeri haid terasa sangat parah dan muncul setiap kali datang bulan.

Begitu pula jika nyeri haid muncul beserta keluhan lain, seperti perdarahan berlebih, periode menstruasi lebih lama dari biasanya, keputihan tidak normal, nyeri terasa intens di area panggul, serta demam.

Jika berbagai cara di atas tidak mampu mengurangi nyeri haid yang Anda rasakan, cobalah periksakan diri ke dokter.

Halaman:

Editor: Muhammad Basir-Cyio

Sumber: Alodokter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x