Wah Ini Resep Bakso yang Bisa Kamu Buat untuk Berbuka Bersama yang Tercinta

- 27 Maret 2023, 22:39 WIB
Resep Bakso Sapi untuk Idul Adha.
Resep Bakso Sapi untuk Idul Adha. /Freepik/

RESPONSULTENG - Habis lebaran, pasti bosan makan daging gitu-gitu aja, nah maka cobalah resep bakso sapi satu ini.

Chef Renatta Moeloek membagikan sebuah resep bakso sapi yang sangat enak tapi pembuatannya jauh lebih simple, bahkan anak kos bisa buat.

Berikut ini penjelasan tentang resep bakso sapi ala Chef Renatta Moeloek yang bisa disajikan untuk lima porsi.

Baca Juga: Jalani Diet DASH, Begini Pola Makan Penderita Hipertensi

 

Siapkan bahan:

  • 1000 gr daging sapi segar (jangan dari frezeer)
  • 4 sdt garam
  • 1 sdt merica bubuk
  • ½ sdt baking powder
  • 30 gr tepung tapioka
  • 250 gr es batu
  • 3 liter air untuk merebus

Cara Membuat:

  1. Masukkan daging, garam, merica bubuk, baking powder dan es batu ke dalam food procesor. Proses hingga daging halus.
  2. Kemudian keluarkan dari food procesor. Masukkan ke dalam wadah. Tambahkan tepung tapioka. Uleni hingga rata.
  3. Didihkan air lalu kecilkan apinya. Ambil adonan daging dengan tangan, lalu sendoki bulat-bulat, masukkan ke dalam air mendidih. Kerjakan sampai selesai. Baru kemudian besarkan apinya sampai sedang saja. Masak hingga matang, ditandai dengan bakso yang mengapung.
  4. Angkat dan tiriskan.

Baca Juga: YouTuber Lee Jinho Ungkap Bahwa Kim Seonho Sedang Alami Masalah Kesehatan Karena Stress Berat

Sedikit catatan buat kamu:

Halaman:

Editor: Syalzhabillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x