Amankah Minum Kopi Saat Buka Puasa? Yuk Simak Penjelasannya Berikut

- 7 April 2023, 10:12 WIB
Ilustrasi minum kopi saat puasa Ramadhan 2023, simak waktu terbaik meminumnya agar ibadah tetap lancar.
Ilustrasi minum kopi saat puasa Ramadhan 2023, simak waktu terbaik meminumnya agar ibadah tetap lancar. /Pixabay/shixugang

RESPONSULTENG - Bagi pecinta kopi, minum kopi saat buka puasa rasanya bisa memuaskan dahaga. Apalagi jika ditemani dengan aneka gorengan dan takjil, tentu rasanya akan semakin lengkap.

Kalau tertarik mencobanya, kamu perlu tahu dulu nih keamanan minum kopi saat buka puasa untuk kesehatan.

Sama seperti kebiasaan minum teh, menjadikan kopi sebagai minuman pembuka puasa bisa memberikan kepuasan tersendiri buat pecinta minuman dengan rasa yang pahit ini.

Baca Juga: Orleans Masters: Priyanshu Rajawat Mengejutkan Unggulan Teratas Kenta Nishimoto untuk Mencapai Perempat

Namun, ada anggapan yang beredar bahwa minum kopi tidak dianjurkan saat perut kosong karena bisa memicu mual hingga sakit maag.

Minum Kopi Saat Buka Puasa dan Kaitannya dengan Kesehatan

Sebenarnya, minum kopi saat buka puasa boleh-boleh saja, kok. Dengan catatan, kamu tidak memiliki kondisi medis tertentu, seperti sakit maag dan GERD.

Soalnya, pada beberapa orang, kafein yang terkandung dalam kopi bisa memicu kontraksi otot saluran cerna, bahkan juga dikaitakan dengan peningkatan produksi asam lambung.

Halaman:

Editor: Syalzhabillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x