Setelah Pemasangan Infus

- 28 Februari 2023, 18:38 WIB
Ilustrasi infus/
Ilustrasi infus/ /Pixabay.com/stux

RESPONSULTENG - Setelah pemasangan infus, dokter akan memastikan cairan, obat, atau darah, masuk dengan tepat dan tidak ada efek samping yang timbul.

Selanjutnya, dokter akan menyesuaikan tetesan cairan atau darah dari kantong ke pembuluh darah.

Jika ada obat lain yang perlu dimasukkan, dokter bisa menyuntikkannya ke lubang yang ada di infus.

Baca Juga: Mengenal Pneumonia Bilateral dan Pengobatannya

Pemberian obat kjuga dapat dilakukan menggunakan alat infuse pump agar dosis yang diberikan lebih akurat.

Pasien disarankan untuk tidak terlalu banyak menggerakkan area tubuh yang diinfus, agar infus tidak bergeser dan berisiko tersumbat.

Jika terlalu banyak menggerakkan area yang diinfus, darah bisa terlihat naik ke selang infus. Akan tetapi, kondisi ini tidak berbahaya dan bisa mereda jika lengan yang diinfus kembali ke posisi semula.

Baca Juga: Manfaat Kunyit Putih untuk Asam Lambung

Selang maupun jarum infus perlu diganti setiap 4 hari sekali atau lebih cepat, sesuai dengan kondisi pasien.***

Editor: Akhmad Usmar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x