Pelatihan Kepemimpinan Administrator Angkatan IX Sulawesi Tengah Digelar Secara Virtual

- 15 Juli 2022, 18:59 WIB
Sumber Foto : Biro Administrasi Pimpinan, Kegiatan Pelatihan Kepemimpinan Administrator Secara Virtual
Sumber Foto : Biro Administrasi Pimpinan, Kegiatan Pelatihan Kepemimpinan Administrator Secara Virtual /Akhmad Usmar/

 

 

RESPONSULTENG - Kegiatan Pelatihan Kepemimpinan Administrator Angkatan IX Provinsi Sulawesi Tengah digelar secara virtual pada Jumat, 15 Juli 2022.

Pada agenda tersebut, Gubernur Sulawesi Tengah tidak dapat hadir namun diwakili oleh Wakil Gubernur Sulawesi Tengah yang didampingi langsung oleh Kepala BPSDM Dr. Drs. Adijoyo Dauda, M.Si, serta turut hadir Widyasuara dan Kepala OPD Secara Virtual.

Kabid Bidang PKMF Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Daerah Provinsi Sulawesi Tengah Moh. Fadhly SH. M.Si yang berperang sebagai ketua panitia kegiatan ini, menyampaikan bahwa penyelenggaraan Pelatihan Kepemimpinan Administrator Angkatan IX Provinsi Sulawesi Tengah Tahun 2022.

Memiliki tujuan untuk mengembangkan kompetensi peserta dalam rangka pemenuhan standar kompetensi manajerial jabatan administrator. Sehingga diharapkan dapat menjamin terlaksananya akuntabilitas jabatan administrator, dan sasarannya.

Baca Juga: Rakor Pengembangan Kawasan Pangan Nusantara Dibuka Oleh Gubernur Sulawesi Tengah

Diklat PIM III angkatan IX berjumlah 40 peserta, yang terdiri dari Provinsi Sulawesi Tengah 8 Peserta, utusan Kabupaten/Kota 28 peserta dan Kabupaten Halmahera 2 Peserta dan KPU 2 Peserta.***

Editor: Akhmad Usmar

Sumber: Biro Administrasi Pimpinan SULTENG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah