Seto Nurdiantoro Menjadi Satu-satunya Pelatih Lokal Bawa PSS Sleman Lolos ke Semifinal Piala Presiden 2022

- 6 Juli 2022, 12:57 WIB
Pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiantoro
Pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiantoro /Tangkapal layar/PSS TV

RESPONSULTENG - Seto Nurdiantoro adalah pelatih klub PSS Sleman, pada gelaran Piala Presiden 2022 kali ini.

Ia menjadi satu-satunya pelatih lokal yang berhasil menembus sampai ke semifinal.

Seperti yang di ketahui, Empat tim telah dipastikan lolos ke putaran semifinal Piala Presiden 2022, yakni PSS Sleman, Arema FC, PSIS Semarang, dan Borneo FC.

Baca Juga: Laga antara PSIS Semarang vs Borneo FC Berlangsung dengan Dua Kali Pola Home Away

Di antara empat tim itu, hanya PSS yang ditangani pelatih lokal, yakni Seto Nurdiantoro, sedangkan tiga lainnya diasuh juru taktik asal luar negeri.

Sosok Seto Nurdiantoro memang tidak asing bagi dunia persepak bolaan Yogyakarta sejak ia menjadi pemain.

Bagaimana tidak, pemain asli Kalasan Sleman itu merupakan pemain terbaik yang pernah dilahirkan sepak bola Yogyakarta.

Sehingga dalam perjalanannya ke semifinal Piala Presiden 2022 kali ini, Seto Nurdiantoro sukses melangkahi beberapa pelatih asing menuju semifinal.

Baca Juga: Keindahan Pemandangan Masjid Apung Islamic Center Berarsitektur Turki di Kota Palu

Kini, layak di nantikan bagaimana Seto Nurdiantoro selaku pelatih PSS Sleman akan melakoni laga selanjutnya yang akan melawan Borneo FC sudah di depan mata.

Halaman:

Editor: Syalzhabillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah