Kementerian PUPR Resmi Memulai Pembangunan Infrastruktur Dasar Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara Hari Ini.

- 29 Agustus 2022, 20:10 WIB
Sumber Foto: Twitter @KemenPU
Sumber Foto: Twitter @KemenPU /

RESPONSULTENG - Kementerian PUPR resmi memulai pembangunan infrastruktur dasar Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.

Pembangunan infrastruktur tersebut ditandai dengan penandatanganan kontrak pekerjaan pembangunan IKN TA 2022 tahap 1 di Auditorium Kementerian PUPR, Senin, 29 Agustus 2022.

Kontrak tahap 1 tersebut terdiri dari 19 paket pekerjaan dengan rincian 6 paket di Ditjen Sumber Daya Air, 8 paket di Ditjen Bina Marga, 4 paket di Ditjen Cipta Karya, dan 1 paket di Ditjen Perumahan, sebagimana dikutip ResponSulteng dari akun Twitter @KemenPU pada ungahan cuitanya 29 Agustus 2022.

Baca Juga: Wamenhan RI M. Herindra Pimpim Rapat Lanjutan Pembahasan Rencana Kerja dan Anggaran (RKA) Hari Ini

Melalui penandatanganan tersebut, infrastruktur dasar IKN diharapkan dapat selesai sesuai target pada tahun 2024.

Menteri Basuki mengingatkan, dalam membangun IKN para PPK dan Penyedia Jasa harus bekerja profesional, cepat, keras, produktif, aktif menemukan solusi atas permasalahan, dan menjamin infrastruktur berfungsi baik.

Baca Juga: Pemerintah Akan Salurkan Bantuan Kepada Masyarakat Sebagai Bentuk Pengalihan Subsidi BBM

“Pastikan jaminan mutu pekerjaan konstruksi. Perhatikan estetika dan kelestarian lingkungan. Hindari terjadinya kekumuhan baru di lokasi IKN. Tertib penyelenggaraan keselamatan konstruksi dan hindari perilaku koruptif,” tegas Menteri Basuki.***

Editor: Rahmat Hidayatullah

Sumber: Twitter @KemenPU


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah