Indonesia Mulai Merasakan Dampak Invasi Akibat Perang Rusia-Ukraina, Jokowi : Hati - Hati

- 7 Juli 2022, 20:14 WIB
Gandum
Gandum /Hans/Pixabay

RESPONSULTENG - Pernah yang dilakukan oleh Rusia dan Ukraina memang memberikan dampak sampai ke seluruh dunia.

Indonesia merupakan salah satu negara yang mulai merasakan dampak invasi akibat perang tersebut.

Presiden Joko Widodo juga mengatakan bahwa pasti Indonesia terkena dampaknya apalagi dalam kebutuhan pangan, karena Indonesia masih menimpor gandum dari Ukraina dan Rusia.

Dikutip oleh responsulteng dari Pikiran-Rakyat.com yang berjudul "Jokowi Peringatkan Indonesia akan Terdampak Invasi Rusia ke Ukraina: yang Suka Roti dan Mie, Harga Naik".

Baca Juga: Di Restoran Omakase Baru, Koki Jepang Mengenakan Topeng Cangkang Kepiting

Situasi tersebut pun berpotensi membuat harga roti dan mie instan mengalami kenaikan.

Alasannya, 30 hingga 40 persen produksi gandum dunia berasal dari Rusia dan Ukraina.

Indonesia pun sampai saat ini masih mengimpor gandum dari Rusia dan Ukraina.

"Hati-hati, namanya komoditas pangan dunia ini naik semuanya utamanya gandum,” ucap Jokowi, di Kota Medan, Sumatera Utara, Kamis, 7 Juli 2022.

“Kita juga impor gandum gede banget, 11 juta ton, impor gandum kita. Ini hati-hati," ujarnya menambahkan.

Halaman:

Editor: Rahmat Hidayatullah

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah