Lemhanas RI Kunjungi Universitas Tadulako

- 10 Juli 2022, 08:21 WIB
Sumber Foto: Humas Untad, Foto Bersama Rektor serta Civitas Akademika Untad bersama rombongan Lemhanas RI
Sumber Foto: Humas Untad, Foto Bersama Rektor serta Civitas Akademika Untad bersama rombongan Lemhanas RI /Akhmad Usmar/

RESPONSULTENG - Lembaga Pertahanan Nasional (Lemhanas) Republik Indonesia (RI) Berkunjung ke Universitas Tadulako dalam rangka menjalankan Studi Strategis Dalam Negeri (SSDN) Program Pendidikan Reguler Angkatan (PPRA) LXIV (ke-64), Kamis 7 Juli 2022 bertempat di Gedung Media Center.

Gubernur Lemhanas RI yang diwakili oleh Kombes POL. Dede Alamsyah, S.IK mengungkapkan maksud serta tujuan kedatangan Lemhanas RI ke Untad.

Ia mengungkapkan bahwa tujuan Lemhanas RI melakukan kunjungan ke Untad adalah untuk menambah wawasan tentang berbagai permasalahan yang dihadapi oleh daerah khususnya Sulawesi Tengah.

"Berharap kunjungan kami dalam rangka menjalankan SSDN ini bisa menambah wawasan dan pengalaman yang lebih komprehensif untuk kami," ungkapnya.

Baca Juga: Bupati Donggala Sambut Kedatangan Peserta SSDN PPRA Ke-64 Tahun 2022. Lemhanas RI

Selain itu, ia juga mengatakan bahwa kedatangan rombongan Lemhanas RI itu guna mempelajari dan mengkaji apa-apa saja potensi yang ada di wilayah Sulawesi Tengah.

Kedatangan Lemhanas RI itu mendapat sambutan hangat dari Rektor dan Civitas Akademika Untad lainnya.

Dalam sambutannya, Rektor Untad, Prof. Dr. Ir. Mahfudz, MP menuturkan rasa terima kasihnya kepada Lemhanas RI yang telah datang berkunjung ke Universitas Tadulako.

"Kami bersyukur Lemhanas RI bisa bersilaturahmi dengan keluarga besar Universitas Tadulako. Terima kasih atas kehadirannya bapak dan ibu dari Lemhanas RI," turut Rektor.

Baca Juga: Presiden Jokowi Ucapkan Duka atas Tewasnya Abe

Halaman:

Editor: Akhmad Usmar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah