De Ligt Merapat ke Bayern Munich dengan Durasi Kontrak Lima

- 18 Juli 2022, 17:50 WIB
Matthij de Ligt akan segera mengenakan seragam Bayern Munchen. / tangkap layar Instagram
Matthij de Ligt akan segera mengenakan seragam Bayern Munchen. / tangkap layar Instagram /

RESPONSULTENG- Negosiasi antara Juventus dan Bayern Munich untuk tranfer De Ligt kini sudah mencapai tahapan akhir, dengan biaya sebesar 70 juta euro atau sekira Rp1,05 triliun sudah termasuk bonus disetujui.

Bayern Munich selangkah lagi mendapatkan Matthijs de Ligt dari Juventus. Die Roten baru saja mencapai kesepakatan transfer dengan Bianconeri.

Dibeli dengan harga 1,05 triliun rupiah dari Juventus, Matthijs de Ligt jadi pemain termahal kedua Bayern setelah Lucas Hernandez. Kini De Ligt telah mendarat di Bayern Muenchen.

Baca Juga: Jerawat Kistik dan Jerawat Nodular

Merapatnya Matthijs de Ligt ke Bayern Muenchen disambut penuh gembira. Pasalnya, pemain asal Belanda berusia 22 tahun ini disebut-sebut sebagai sosok yang selama ini dicari untuk menjadi jenderal di lini pertahanan Die Rotten.

Bayern Munchen terbilang menjadi klub yang cukup sibuk pada jendela transfer musim panas 2022 ini. Bayern melakukan langkah krusial dengan memboyong Sadio Mane dari Liverpool dan De Ligt dari Juventus.

Meski dipastikan kehilangan sang bomber haus gol Robert Lewadowski yang pindah ke Barcelona, tetapi perekrutan De Ligt jelas menjadi penegas ambisi Bayern untuk musim 2022-2023 ini.

Baca Juga: Peringatan Dini Cuaca Sulawesi Tengah

De Ligt kabarnya sudah setuju dengan kontrak berdurasi lima tahun, hingga 2027 dengan gaji 10-12 juta euro per musimnya. De Ligt akan segera menjalani tes medis dan merampungkan kepindahannya ke Bayern.***

Editor: Syalzhabillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah