Menpora: ‘Olahraga itu Tidak Ada Urusan dengan Politik’

- 27 Juni 2022, 10:16 WIB
Timnas Israel
Timnas Israel /Syalzhabillah /Instagram.com/@israel_football_association

RESPONSULTENG - Israel dipastikan lolos dan akan bermain pada perhelatan Piala Dunia U-20 yang akan berlangsung di Indonesia nanti.

Tentu ini menjadi polemik karena kita tahu konflik antara Palestina dan Israel bisa jadi salah satu penyebab penolakan hadirnya Israel pada piala dunia U-20 di Indonesia.

Namun Menpora dan Ketua PSSI telah menjamin bahwa Israel akan tetap bisa berlaga pada perhelatan Piala Dunia U-20.

Baca Juga: Jadwal dan Harga Tiket Film Jurassic World Dominion di Bioskop XXI PGM, Palu Hari Ini 27 Juni 2022

Dikutip responsulteng.com dari instagram @bolacomid yang menjelaskan bahwa Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali dan Ketua PSSI, Mochamad Iriawan telah memastikan bahwa Timnas Israel U-19 bisa bermain di Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia.

Israel baru saja menyegel satu tempat di Piala Dunia U-20 2023 setelah menjadi runner-up Grup B Euro U-19 2022 di Slovakia.

Sebagai informasi, Indonesia tidak punya hubungan diplomatik dengan Israel. Ada kekhawatiran para pemain dari tim berjulukan The Blue and Whites
kesusahan mendapatkan visa untuk berkiprah di Piala Dunia U-20 2023.

"Sudah kami bahas sejak 2019. Semua negara yang lolos menjadi peserta Piala Dunia U-20 2023, dipersilakan untuk bermain," ujar Amali pada 23 Juni 2022.

Baca Juga: Proof BTS Tetap Berada di Top 4 Billboard 200

Halaman:

Editor: Syalzhabillah

Sumber: Instagram @bolacomid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah