Hasto PDIP Kedinginan di KPK hingga Protes Ponsel Disita

- 12 Juni 2024, 01:33 WIB
Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto, mengalami momen tidak mengenakkan saat diperiksa di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Senin (10/6/2024).
Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto, mengalami momen tidak mengenakkan saat diperiksa di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Senin (10/6/2024). /Pikiran Rakyat/Asep Bidin Rosidin/

RESPONSULTENG - Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto, mengalami momen tidak mengenakkan saat diperiksa di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Senin (10/6/2024).

Hasto mengaku kedinginan selama menjalani pemeriksaan yang berlangsung selama kurang lebih 4 jam.

"Saya di dalam ruangan yang sangat dingin ada sekitar 4 jam, dan bersama penyidik itu face to face itu paling lama 1,5 jam. Sisanya ditinggal, kedinginan," kata Hasto kepada wartawan di Gedung KPK, Senin (10/6/2024).

Baca Juga: HP Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Disita KPK Saat Diperiksa Terkait Kasus Harun Masiku

Hasto diperiksa sebagai saksi dalam kasus dugaan suap penetapan anggota DPR periode 2019-2024 dengan tersangka Harun Masiku (HM).

Selain kedinginan, Hasto juga memprotes penyitaan ponselnya oleh penyidik KPK.

Ia mengatakan bahwa penyitaan ponselnya dilakukan secara tiba-tiba dan tanpa seizinnya.

"Tadi saya diperiksa, kemudian staf saya dipanggil katanya untuk bertemu dengan saya. Tapi kemudian tasnya dan handphone-nya atas nama saya itu disita," ujar Hasto.

Hasto mengaku tidak mengetahui alasan penyitaan ponselnya.

Halaman:

Editor: Syalzhabillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah