Prediksi Pengganti Mahfud MD di Bursa Calon Menko Polhukam, AHY dan Dudung Masuk Nominasi

- 2 Februari 2024, 13:23 WIB
pertemuan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dengan Presiden Joko Widodo di sebuah rumah makan, pada Minggu, 28 Januari 2024 pagi. Foto:
pertemuan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dengan Presiden Joko Widodo di sebuah rumah makan, pada Minggu, 28 Januari 2024 pagi. Foto: /Instagram/ Agus Yodhoyono

RESPONSULTENG - Sejumlah tokoh diprediksi akan menjadi calon Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) sebagai pengganti Mahfud MD, yang baru saja mengundurkan diri dari kabinet Presiden Joko Widodo.

Nama-nama yang muncul antara lain Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan mantan Kepala Staf TNI Angkatan Darat Jenderal (Purn) Dudung Abdurachman.

Beberapa spekulasi muncul terkait kemungkinan pengganti Mahfud, seperti keterlibatan AHY yang memiliki pengalaman di militer, salah satu bidang yang termasuk dalam lingkup Menko Polhukam.

Baca Juga: Kejari Tolitoli Siap Berantas Semua Jenis Penambangan Legal yang Merugikan Negara dan Rakyat

Pertemuan Jokowi dengan AHY juga menjadi pertimbangan, serta dukungan sebelumnya dari Dudung Abdurachman kepada pasangan Prabowo-Gibran.

Pengamat politik Adi Prayitno dari UIN Syarif Hidayatullah berpendapat bahwa AHY memiliki peluang besar menjadi pengganti Mahfud.

Selain pengalaman di militer, penunjukan AHY dapat dianggap sebagai rekonsiliasi Partai Demokrat dengan pemerintah Jokowi, serta sebagai strategi konsolidasi politik terkait dukungan terhadap Prabowo-Gibran.

Baca Juga: I’tibar Kain Ihram dan Wukuf di Arafah

Adi melihat bahwa Demokrat masih belum sepenuh hati mendukung Prabowo-Gibran, terlihat dari kampanye yang lebih menonjolkan Prabowo tanpa menyertakan Gambar Gibran.

Halaman:

Editor: Syalzhabillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x