Presiden Joko Widodo Kenakan Baju Adat Dolomani dalam Upacara HUT RI

- 17 Agustus 2022, 18:21 WIB
Presiden Joko Widodo mengenakan baju adat Dolomani yang berasal dari Buton, Sulawesi Tenggara.
Presiden Joko Widodo mengenakan baju adat Dolomani yang berasal dari Buton, Sulawesi Tenggara. /Instagram @jokowi


RESPONSULTENG - 
Presiden Joko Widodo kembali mengenakan baju adat daerah saat menjadi inspektur upacara dalam peringatan HUT ke 77 Kemerdekaan RI.

Upacara kali ini, Presiden mengenakan baju adat Dolomani. Baju adat itu berasal dari provinsi Sulawesi Tenggara.

"Ini baju adat dari Buton, Sulawesi Tenggara," kata Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka Jakarta, Rabu, 17 Agustus 2022 dikutip dari ANTARA.

Baca Juga: Farel Prayogo Sukses Buat Presiden Joko Widodo Bergoyang dengan ‘Ojo Dibandingke’

Presiden Joko Widodo bersama Ibu Negara Iriana Joko Widodo muncul ditemani Menteri Sekretariat Negara Pratikno dan sejumlah ajudan yang juga mengenakan pakaian adat dari berbagai daerah.

Baju yang dikenakan Presiden Joko Widodo berupa jubah panjang warna merah dengan ornamen putih di sepanjang pinggiran jubah.

Presiden juga mengenakan celana merah dengan ornamen putih senada.

Baca Juga: Nyanyi ‘Ojo Dibandingke’, Begini Penampilan Farel Prayogo di Istana Merdeka

Di dalam jubah merah panjang, Presiden Joko Widodo mengenakan kemeja putih gading berhias payet yang tampak harmonis dengan ornamen jubah.

Tidak ketinggalan, Presiden Joko Widodo memakai tutup kepala bundar masih dengan ornamen putih dan sarung berwarna cokelat dan putih.

Baca Juga: Tim Pancasila Sakti Bertugas dalam Upacara Penurunan Bendera di Istana Merdeka, Ini Daftar Petugasnya

Upacara HUT ke 77 Kemerdekaan RI diawali dengan kedatangan Presiden RI beserta Ibu Iriana Joko Widodo dan Wakil Presiden RI beserta Ibu Wury Ma’ruf Amin.***

Editor: Taqyuddin Bakri

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah