Inilah Faktor Risiko Mata Kering

- 25 Agustus 2022, 20:52 WIB
Menatap layar salah satu penyebab mata kering.
Menatap layar salah satu penyebab mata kering. //pexel/kampus Production

RESPONSULTENG - Normalnya, air mata akan mengaliri permukaan mata ketika mata berkedip. Akan tetapi, pada mata kering, produksi atau komposisi air mata mengalami gangguan.

Akibatnya, permukaan mata tidak terlumasi dengan baik. Kondisi ini menimbulkan sindrom mata kering atau keratoconjunctivitis sicca.

Mata kering lebih berisiko dialami oleh seseorang yang memiliki faktor-faktor berikut sebagaimana dikutip responsulteng.com dari Alodokter:

Baca Juga: Air Mata Bisa Menguap? Simak Risikonya

  • Berusia di atas 50 tahun
  • Berjenis kelamin wanita
  • Mengalami perubahan hormon, misalnya karena kehamilan, konsumsi pil KB, atau menopause
  • Menderita penyakit yang melemahkan daya tahan tubuh, seperti lupus atau rheumatoid arthritis

Baca Juga: Dijamin Aman, Ini Dia Obat Alami Diare yang Bisa Kamu Coba Di Rumah

  • Mengalami kekurangan vitamin A
  • Menggunakan lensa kontak
  • Pernah menjalani operasi refraktif untuk memperbaiki penglihatan

Editor: Muhammad Basir-Cyio

Sumber: Alodokter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah