Morowali Jadi Tuan Rumah, Pembukaan Forum Sinkronisasi Program dan Kegiatan Kelautan dan Perikanan Se Sulawesi

- 12 Juni 2024, 13:58 WIB
LOKER AGUSTUS 2023, PT IMIP Morowali Rekrutmen di 4 Lokasi: Bandung, Jogja, Palu dan Makassar, CATAT TANGGALNYA
LOKER AGUSTUS 2023, PT IMIP Morowali Rekrutmen di 4 Lokasi: Bandung, Jogja, Palu dan Makassar, CATAT TANGGALNYA /

RESPONSULTENG - Kabupaten Morowali menjadi tuan rumah pada pelaksanaan forum sinkronisasi programa dan kegiatan kelautan dan perikanan se Sulawesi Tengah, Senin (10/06/2024) malam.

Kegiatan yang dihelat di Gedung Serbaguna Ahmad Hadie, Kelurahan Matano, Kecamatan Bungku Tengah dibuka mewakili Gubernur Sulawesi Tengah, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Sulawesi Tengah, H. Moh. Arif Latjuba, SE., M.Si.

Dalam kegiatan tersebut, sebagai tuan rumah pelaksana Sekda Morowali, Drs.Yusman Mahbub, M.Si mengucapkan selamat datang di Bungku Ibukota Kabupaten Morowali di Bumi Tepeasa Moroso.

Baca Juga: Pj Bupati Morowali Umumkan Kenaikan Insentif bagi Petugas Rumah Ibadah dan Kepala Desa di Bungku Barat

“kami berterima kasih atas dipercayakannya Kabupaten Morowali sebagai tuan rumah, kegiatan ini sangat penting sebagai upaya untuk meningkatkan sinergi dan koordinasi dalam pengelolaan sumber daya kelautan dan perikanan, yang merupakan salah satu sektor unggulan dan potensi perekonomian daerah.” Ujarnya.

Kemudian, Yusman Mahbub menjelaskan Pemkab Morowali telah mengalokasikan anggaran pada sektor perikanan sejak tahun 2019-2021 melalui program pengembangan perikanan tangkap, pengembangan perikanan budidaya dan pengembangan pengelolaan dan pemasaran hasil perikanan yakni pemberian bantuan hibah kepada kelompok masyarakat nelayan sesuai dengan kebutuhannya.

“Program unggulan adalah pemberian sarana dan prasarana perikanan tangkap kepada 706 kelompok usaha bersama (KUB) berupa perahu viber dan mesin katinting sebanyak +- 4000 unit, yg lainnya berupa alat penangkapan ikan dan alat bantu penangkapan ikan serta bantuan hibah pada kelompok pembudidaya ikan.” Ujar Yusman Mahbub.

Baca Juga: Pj Bupati Morowali Naikkan Insentif Petugas Rumah Ibadah di Bungku Timur

Halaman:

Editor: Khairul Ziad

Sumber: morowalikab.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah