Mahasiswa KKN UIN DK PALU Gelar Festival Sausu Raya 2022

- 10 Juni 2022, 19:19 WIB
Pembukaan Festival Sausu Raya
Pembukaan Festival Sausu Raya /Syalzhabillah/Dok Pribadi

RESPONSULTENG-Jumat, 10 Juni 2022, Mahasiswa KKN UIN DK PALU gelar kegiatan festival dengan tema “Festival Sausu Raya” kegiatan ini bekerjasama dengan beberapa lembaga yang ada di Desa Sausu Trans.

Baca Juga: Bak Seorang Putri, Rose BLACKPINK Tampil Cantik di Pameran Tiffany & Co

Melibatkan Mahasiswa KKN Universitas Tadulako, kemudian ada Pengurus SSB Sausu Raya, lalu bekerjasama juga dengan OSIS, PRAMUKA, PMR yang ada di MAN 1 Parigi dan SMA 1 Sausu.

Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antar masyarakat Kecamatan Sausu dan mahasiswa KKN, juga membentuk jiwa kompetitif dan daya saing para generasi muda di Kecamatan Sausu

Selanjutnya untuk mengembangkan potensi intelektual, pengembangan diri dan daya pikir generasi muda terhadap problem dan isu-isu yang berkembang saat ini.

Serta mewujudkan generasi muda Kecamatan Sausu yang cerdas, kreatif dan berintegritas.

Baca Juga: Jasad Eril Ditemukan dalam Keadaan Wangi dan Tersenyum, Sang Ibu: Alhamdulillah Allahu Akbar!

Kegiatan Festival Sausu Raya sendiri resmi dibuka siang tadi oleh Camat Sausu Idham Karanja, S.Sos.

Dalam rangkaian kegiatanya akan diadakan mulai tanggal 10 Juni 2022 sampai dengan 21 Juni 2022.

Adapun rangkaian acaranya yakni, Seminar Kepemudaan, Turnamen Sepak Bola Tingkat SD/MI, SMP/MTS, SMA/MA Se-Kecamatan Sausu, Balinggi dan Torue

Halaman:

Editor: Syalzhabillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah