Prodi Bahasa Inggris-UNTAD Gelar Masa Bakti Salah Satu Dosen.

- 30 Mei 2022, 22:29 WIB
Penyerahan Sertifikat Kepada salah satu dosen FKIP.
Penyerahan Sertifikat Kepada salah satu dosen FKIP. /

RESPONSULTENG - Fakultas Keguruan Prodi Bahasa Inggris melaksanakan kegiatan purna bakti 30 Mei 2022 bertempat di Ruang Prodi Bahasa Inggris, kepada salah satu dosen pendidik di FKIP. Kegiatan tersebut dihadiri oleh seluruh dosen FKIP Bahasa Inggris dan seluruh ketua-ketua kelas.

Layaknya Dosen yang satu ini, Dr. Prof. H. Hasan Basri, M.A., Ph.D. Beliau merupakan salah satu dosen pengajar di Fakultas Keguruan Universitas Tadulako, Palu Kini genap 25 tahun lamanya mengabdi sebagai dosen pendidik.

Baca Juga: Perlu Penguatan Visi-Misi HIMAFI FKIP Untad

Salah satu unggah Status Whatsapp mahasiswa FKIP Prodi Bahasa Inggris mengatakan 'Thank you for your dedication as a lecturer at English Education Study Program. Faculty of Teacher Training and Education, Tadulako University. Starts From May 1977 - May 2022.'

Salah satu rangkain kegiatan tersebut adalah pembacaan kesan pesan. Cindy Cynthia A. Zees angkatan 2019 memberikan kesan pesan 'Kesabaran dan ketulusan Anda dalam mengajar kami tidak akan pernah terlupakan. Suatu kebanggaan bagi kami untuk menjadi mahasiswa Anda di prodi ini. Thank you, Professor.'

Baca Juga: Mahasiswi Untad Menyampaikan Aspirasi kepada Presiden RI

Vaega salah satu Mahasiswa beliau mengatakan 'Prof menjadi salah satu dosen favorite ku. Terimakasih atas segala kebaikan dan ilmunyaa'.***

Editor: Rahmat Hidayatullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah