Prof Naharuddin Duduki Jabatan Akademik Tertinggi, Dekan: Sosoknya yang Rendah Hati

19 November 2022, 18:52 WIB
Prof Naharuddin beserta keluarga /Syalzhabillah /

RESPONSULTENG - Universitas Tadulako (Untad) kembali ketambahan satu Guru Besar dari Fakultas Kehutanan yaitu Prof Dr Ir Naharuddin, SPd, M.Si.

Berdasarkan Surat Keputusan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi RI Nomor 68834/MPK.A/KP.07.01/2022 Dr Naharuddin telah resmi dinaikkan jabatan menjadi Profesor atau Guru Besar dari posisi Lektor Kepala sebelumnya.

Penetapan tersebut terhitung sejak tertanggal pada 1 November 2022 sesuai dengan Surat yang telah ditandatangani oleh Mendikbudristek Nadiem Anwar Makarim pada tanggal 7 November 2022.

Baca Juga: Film The Menu Hadir Melebihi Ekspektasi Para Penonton

Sesuai dengan Surat keputusan tersebut Prof Naharuddin ditetapkan sebagai Guru Besar dalam bidang Ilmu Pengelolaan Daerah Aliran Sungai (DAS).

Profesor kelahiran Mosso tersebut berhasil menduduki jabatan Guru Besar dengan angka kredit sebesar 907.

Saat ini Prof Naharuddin juga menjabat sebagai Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan di Fakultas Kehutanan Untad.

Apabila dilihat dari usianya, Prof Naharuddin yang lahir pada 30 Desember 2022 meraih gelar Guru Besar pada usia yang cukup muda yaitu 49 tahun.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Pisces Soal Kesehatan, Cinta, dan Karir Besok 20 November 2022  

Nama Prof Naharuddin menambah deratan Guru Besar di Untad dan menjadi berita baik penutup akhir tahun bagi Kampus Bumi Kaktus.

Dekan Fakultas Kehutanan Untad, Dr Ir Golar Baso S.Hut. MP mengatakan pihaknya sangat bangga atas raihan Prof Naharuddin yang juga sebagai jajaran pimpinan fakultas di Wadek Kemahasiswaan.

Selain itu, Direktur Program Pascasarjana yang juga mantan Dekan Fahut, Dr Ir Adam Malik MSc., IPU. ASEAN Eng ikut bahagia atas capaian Prof Nahar.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Libra Soal Kesehatan, Cinta, dan Karir Besok 20 November 2022

“Congratulations Prof Nahar yang telah menjadi inspirasi. Nahar kata Dr Adam adalah sosok rendah hati di matanya”, tuturnya.***

Editor: Syalzhabillah

Tags

Terkini

Terpopuler