Dua Pekan Jelang Berakhirnya Masa Transfer, Chelsea Dikabarkan akan Rekrut De Jong dan Aubameyang

- 16 Agustus 2022, 18:03 WIB
Logo Chelsea.
Logo Chelsea. /Instagram/@wallpapercave


RESPONSULTENG - 
Sisa waktu untuk transfer pemain yang masih dua pekan lebih terus dimanfaatkan oleh klub-klub untuk memperkuat skuad mereka.

Bahkan, Chelsea terus aktif melakukan pembelian pemain untuk memperdalam skuad di segala lini.

Saat ini, Chelsea dikabarkan siap untuk mendatangkan dua punggawa Barcelona yaitu gelandang Frenkie de Jong dan penyerang Pierre-Emerick Aubameyang.

Dikutip dari ANTARA yang melansir dari Sky Sports pada 16 Agustus 2022, langkah Chelsea ini sekarang bergantung dengan keputusan Barcelona terkait dengan kesediaan untuk melepas dua pemain tersebut pada bulan ini.

Baca Juga: Bernardo Silva Ingin Gabung Barcelona, Guardiola: Tak akan Dihalangi

Dikabarkan Chelsea siap mengeluarkan dana sebesar 72 juta pounds (hampir Rp1,3 triliun) untuk memboyong De Jong, serupa dengan harga yang disetujui oleh Barcelona ketika mendapatkan tawaran dari Manchester United bulan lalu.

Chelsea tentu selangkah lebih maju dari Manchester United karena dapat menawarkan kesempatan untuk bermain di Liga Champions musim ini, sesuatu yang tidak bisa ditawarkan The Red Devils kepada De Jong.

Baca Juga: Jelang Musim Baru, Chelsea Bidik Empat Besar

Selain itu, Aubameyang diyakini menjadi salah satu target penyerang yang tengah dibidik Chelsea setelah mereka kehilangan Romelu Lukaku dan Timo Werner pada bursa transfer pemain musim panas ini.

Aubameyang sebelumnya pernah bekerja sama dengan pelatih Chelsea Thomas Tuchel ketika keduanya sama-sama membela Borussia Dortmund dan pemain asal Gabon itu mampu melesakan 79 gol selama dua musim.

Baca Juga: Kesepakatan dengan Barcelona Gagal, Azpilicueta Perpanjang Kontrak dengan Chelsea

Saat ini Pierre-Emercik Aubameyang masih memiliki tiga tahun kontrak di Camp Nou setelah didatangkan Barcelona dari Arsenal dengan status bebas transfer pada Januari lalu.***

Editor: Taqyuddin Bakri

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x