Rayakan HUT, TNI AL Rilis Sinetron ‘Bintang Samudera’

- 30 Agustus 2022, 18:10 WIB
Kasal, Laksamana TNI Yudo Margono menyampaikan sambutan dalam acara penandatanganan kerjasama produksi sinetron Bintang Samudera
Kasal, Laksamana TNI Yudo Margono menyampaikan sambutan dalam acara penandatanganan kerjasama produksi sinetron Bintang Samudera /Dispenal

RESPONSULTENG - Jelang HUT ke-77, TNI AL siap merilis perjuangan Prajurit TNI Angkatan Laut (TNI AL) dalam sebuah sinetron berjudul "Bintang Samudera".

Sinetron yang akan tayang di ANTV itu mengisahkan perjuangan Prajurit Pasukan Khusus TNI AL dan akan tayang perdana pada 10 September 2022 atau bertepatan dengan HUT ke-77 TNI AL.

Dalam rilis yang diterima dari Dinas Penerangan TNI AL (Dispenal) pada Selasa, 30 Agustus 2022, "Bintang Samudera" akan bercerita mengenai tugas, pengabdian, perjuangan, dan kisah romantisme Prajurit Pasukan Khusus TNI AL.

Baca Juga: Apa Pentingnya Flightradar24, dan Bagaimana Cara Kerjanya dalam Melacak Posisi Pesawat Terbang

Sinetron kisah perjuangan TNI AL itu merupakan hasil produksi kerjasama antara TNI AL dengan PT Verona Indah Picture dan ANTV.

Persiapan penayangan "Bintang Samudera" sudah mencapai persiapan tahap akhir. Bahkan, kerjasama pihak yang terlibat telah dikuatkan dengan penandatanganan perjanjian kerjasama.

Kepala Dispenal, Laksamana Pertama TNI Julius Widjojono menandatangani naskah kerjasama dengan Direktur PT Verona Indah Picture, Titin Suryani.

Baca Juga: Pemerintah Akan Menyalurkan Bantuan Untuk Pengalihan Subsidi BBM

Penandatanganan kerjasama yang dilaksanakan di atas KRI Banda Aceh 593 itu, sebagaimana rilis Dispenal, disaksikan oleh Kepala Staf Angkatan Laut, Laksamana TNI Yudo Margono, dan Presiden Direktur ANTV, Ahmad Zulfikar.

Halaman:

Editor: Taqyuddin Bakri

Sumber: Dispenal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah