Sering Mendahului Imam Ketika Sholat, Begini Penjelasannya Dalam Hadist

- 25 Agustus 2022, 22:42 WIB
Ilustrasi sholat berjamaah - Buya Yahya memberikan pandangan tentang kesalahan imam dalam membaca surah pendek saat sholat. Apakah bikin makmum berosa atau tidak?
Ilustrasi sholat berjamaah - Buya Yahya memberikan pandangan tentang kesalahan imam dalam membaca surah pendek saat sholat. Apakah bikin makmum berosa atau tidak? /Ilustrasi: Freepik/

RESPONSULTENG - Sholat berjamaah merupakan salah satu ibadah yang sangat dicintai oleh Allah SWT dan Rasulullah Saw. Pada zaman dahulu Rasulullah Saw sering melaksanakan sholat berjamaah bersama sahabat dan keluarganya.

Dalam sholat berjamaah ada seorang imam yang memimpin bacaan dan gerakan sholat, kemudian ada makmum yang mengikuti gerakan dan bacaan imam.

Namun, tak jarang juga makmum yang masih kurang paham akan pentingnya mendahulukan imam dalam sholat. Mereka cenderung mendahului gerakan imam.

Baca Juga: Cara Memperpanjang Masa Berlaku STNK Secara Online

Dilansir pada akun instagram @ibra.adji, dalam sebuah hadits Rasulullah Saw bersabda.

"Tidaklah salah seorang dari kalian takut, atau apakah salah seorang dari kalian tidak takut, jika dia mengangkat kepalanya sebelum imam, Allah SWT akan menjadikan kepalanya seperti kepala keledai, atau Allah SWT akan menjadikan kepalanya bentuk keledai." (HR. Bukhari no. 691 dan Muslim no. 427).

Hukuman ini karena seseorang telah berbuat jelek (melakukan pelanggaran) dalam sholat, yaitu mendahului imam dengan sengaja.

Baca Juga: Pelapor Twitter yang Menemukan Masalah Keamanan Privasi, dan Moderisasi Konten

Seandainya orang tersebut sholat dalam rangka mengharapkan pahala dari Allah SWT, kemudian tidak takut dengan hukuman ini maka Allah SWT akan mengubah kepalanya menjadi kepala keledai.

Halaman:

Editor: Syalzhabillah

Sumber: @ibra.adji


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x