Cara Gunakan Pore Pack Dengan Benar, Ampuh Untuk Hilangkan Komedo

- 8 September 2022, 18:28 WIB
Ilustrasi Memencet Komedo Di Wajah
Ilustrasi Memencet Komedo Di Wajah /

RESPONSULTENG - Pore pack merupakan plester yang ditempelkan ke hidung untuk mengangkat komedo. Biasanya produk ini dapat menjadi andalan untuk menghilangkan komedo dengan cepat.

Melansir artikel dari Alodokter.com, agar pore pack bisa bekerja secara maksimal dalam mengatasi komedo, Anda harus memerhatikan cara pengunaannya.

Cara Menggunakan Pore Pack dengan Benar

Pore pack umumnya berbentuk lembaran yang menyesuaikan lekukan area hidung agar mudah ditempelkan. Sisi yang ditempelkan ke hidung berupa perekat yang berfungsi untuk mengangkat komedo.

Untuk mendapatkan hasil terbaik, pore pack harus digunakan dengan benar. Berikut adalah langkah-langkah menggunakan pore pack untuk mengatasi komedo:

Baca Juga: Heboh Pengakuan Mantan ART Ferdi Sambo Soal “Kuburan” Begini Keterangan Polri

1. Bersihkan wajah
Sebelum menempelkan pore pack ke hidung, pastikan Anda mencuci tangan terlebih dahulu. Hal ini untuk mencegah bakteri di tangan berpindah ke kulit dan menyebabkan jerawat. Wajah Anda juga perlu dibersihkan dan dikeringkan agar pore pack dapat bekerja dengan efektif.

2. Basahi hidung
Setelah membersihkan wajah, Anda dapat membasahi area hidung menggunakan handuk yang telah dicelupkan ke dalam air hangat. Hal ini dilakukan untuk melunakkan sumbatan sebum yang terperangkap di dalam pori-pori.

3. Tempelkan pore pack
Tempelkan pore pack pada hidung Anda lalu tekan-tekan dengan lembut agar produk ini dapat merekat dengan baik. Setelah itu, Anda dapat menunggu selama 10–15 menit sampai pore pack mengeras atau menjadi kaku. Hindari mendiamkan pore pack terlalu lama agar tidak menyebabkan iritasi kulit.

Baca Juga: Xavi Berambisi Untuk Mengincar Kembali Kejayaan Barcelona Di Liga Champions

Halaman:

Editor: Rahmat Hidayatullah

Sumber: Alodokter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah