Tips Berhasil Turunakan Berat Badan, Diet Garam Wajib Dicoba !!

6 September 2022, 17:00 WIB
Ilustrasi, Ayo Diet! Obesitas Dapat Menyebabkan Perut Buncit, Hingga Persoalan Depresi Bahkan Gairah Bercinta /Freepik

RESPONSULTENG - Diet garam saat ini menjadi salah satu pilihan banyak orang untuk diet.

Diet garam telah banyak dibuktikan dan berhasil menurunkan berat badan dengan membuat makanan memiliki kandungan yang rendah garam.

Makanan dengan rendah garam dalam tips diet ini tidak berarti tanpa garam, namun hanya saja kadar garamnya dikurangi.

Berikut ini dikutip Responsulteng.com dari Alodokter tips diet rendah garam yang bisa dilakukan agar kadar garam dalam tubuh tetap terkontrol:

Baca Juga: Punya Dosen Super Sibuk ? Berikut Tips Mudah Menghadapinya

1. Perbanyak konsumsi sayur dan buah

Anda bisa memperbanyak konsumsi sayur dan buah-buahan dengan kandungan sodium yang rendah, seperti tomat, wortel, bayam, brokoli, seledri, selada, bawang bombay, apel, jeruk, jeruk nipis, dan pisang.

2. Pilih produk makanan dan minuman rendah garam

Ketika membeli makanan atau minuman, pilihlah produk yang rendah garam. Anda bisa melihat kandungan sodium pada kemasan makanan atau minuman yang Anda beli.

Biasanya produk rendah garam memiliki jumlah sodium di bawah 140 mg per saji. Jika Anda makan di restoran, Anda bisa meminta agar jumlah garamnya dikurangi.

Baca Juga: Begini Jumlah Kalori dalam Minyak Jagung

3. Batasi penggunaan bumbu dan saus

Pilih rempah-rempah kering yang belum diberi tambahan garam sebagai bumbu masakan.

Untuk mengurangi penggunaan garam, Anda bisa menambahkan bumbu lain, seperti lada, air lemon, ketumbar, jahe, daun thyme, oregano, atau mustard kering, untuk menambah rasa pada masakan.

4. Kurangi pemakaian garam saat memasak

Mulai sekarang, kurangi pemakaian garam ketika memasak, Anda bisa menakar garam sesuai kebutuhan, maksimal satu sendok teh.

Hindari menambahkan garam saat menanak nasi atau merebus pasta. Bila ingin menggunakan mentega, pilihlah yang tanpa garam.

Baca Juga: Mengenal Vertigo Perifer

5. Hindari konsumsi makanan tinggi garam

Hindari makanan dengan kadar garam yang tinggi, seperti keju, daging asap, daging olahan, mayones, saus tomat, ikan asin, dan sereal. Selain itu, beberapa jenis roti, saus pasta, pizza, makanan siap saji, roti isi, sosis, dan keripik kemasan juga mengandung banyak garam.

Beberapa cara di atas bisa dilakukan ketika Anda ingin mencoba diet rendah garam yang aman.

Namun jika Anda memiliki kondisi atau penyakit tertentu, konsultasikanlah dengan dokter terlebih dahulu sebelum menjalani diet apa pun, termasuk diet rendah garam.***

Editor: Rahmat Hidayatullah

Sumber: Alodokter

Tags

Terkini

Terpopuler