FKM Untad Kuatkan Kerjasama, Kali Ini dengan RSUD Undata Provinsi Sulawesi Tengah

- 26 September 2022, 18:45 WIB
FKM Untad Kerjasama dengan RSUD Undata Provinsi Sulawesi Tengah
FKM Untad Kerjasama dengan RSUD Undata Provinsi Sulawesi Tengah /Syalzhabillah/

RESPONSULTENG - Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Tadulako (Untad) berkomitmen menjalin kerjasama dengan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Undata Provinsi Sulawesi Tengah.

Hal ini ditandai dengan penandatanganan MoA (Memorandum of Agreement) antara FKM Untad dengan RSUD Undata Provinsi Sulawesi Tengah serta SPK (Surat Perjanjian Kerja Sama) antara Program Studi Kesehatan Masyarakat dan Program Studi Gizi dengan RSUD Undata Provinsi Sulawesi Tengah.

Dekan FKM Prof. Dr. Nurdin Rahman, M.Si., M.Kes. yang hadir pada kesempatan tersebut mengungkapkan harapannya atas kerjasama yang telah dibuat.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Libra Soal Kesehatan, Cinta, dan Karir Besok 27 September 2022

"MoA serta SPK ini akan memudahkan koordinasi Fakultas dan Prodi ke depan terkait implementasi tridharma perguruan tinggi dan MBKM bersama RSUD Undata Provinsi Sulawesi Tengah," ungkapnya.

Tentunya, lanjutnya, diharapkan dapat meningkatkan capaian Indikator Kinerja Utama (IKU) perguruan tinggi termasuk akreditasi kita.

Penandatanganan yang dilaksanakan pada tanggal 23 September 2022 di Ruang Dekanat FKM Untad dihadiri oleh Pimpinan FKM Untad, Koordinator Prodi Kesmas, Koordinator Prodi Gizi, Direktur yang didampingi seluruh Wakil Direktur serta Pejabat terkait dari RSUD Undata Provinsi Sulawesi Tengah.

Pada kesempatan tersebut Direktur RSUD Undata Provinsi Sulawesi Tengah, drg. Herry, M.Kes. menyampaikan apresiasi terhadap terlaksananya jalinan kerja sama dengan FKM Untad serta dengan Prodi Kesmas dan Prodi Gizi.

Baca Juga: Sementara Kudeta Xi Jinping Masih Jadi Misteri, Sosok Ini Sudah Siap untuk Menggantikan

Halaman:

Editor: Syalzhabillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x