Obat Atasi Sakit Gigi, Tanpa Resep Dokter, Simak Penjelasannya

- 15 Maret 2023, 22:33 WIB
Ilustrasi gangguan sendi rahang, ada 8 penyebab, dilengkapi perbedaan dengan sakit gigi.
Ilustrasi gangguan sendi rahang, ada 8 penyebab, dilengkapi perbedaan dengan sakit gigi. /Pixabay/Sammy-Sander

Meski termasuk obat sakit gigi paling ampuh, ibuprofen tidak boleh diminum berlebihan dan dalam jangka panjang. Konsumsi jangka panjang dapat meningkatkan risiko iritasi atau tukak lambung, serta kerusakan pada ginjal dan hati.

Ibuprofen juga tidak boleh diminum bersamaan dengan aspirin, kortikosteroid, pengencer darah, diuretik, dan ACE inhibitor.

Selain ibuprofen, aspirin, kalium diklofenak, asam mefenamat, dan naproxen juga termasuk dalam OAINS untuk mengatasi sakit gigi.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Aquarius Soal Kesehatan, Cinta, dan Karir Besok 3 Oktober 2022

2. Paracetamol

Paracetamol merupakan alternatif obat sakit gigi bagi orang yang tidak bisa mengonsumsi ibuprofen. Obat ini tersedia dalam bentuk tablet, kapsul, dan sirop.

Berbeda dengan ibuprofen yang dapat mengurangi peradangan, paracetamol bekerja dengan cara mengurangi produksi prostaglandin di otak. Prostaglandin adalah senyawa kimia yang menyebabkan peradangan dan pembengkakan.

Jika diminum dalam dosis besar dan jangka panjang, paracetamol dapat menyebabkan kerusakan hati. Karena efek sampingnya yang besar ini, hindari minum alkohol saat mengonsumsi obat sakit gigi yang satu ini.

3. Benzocaine

Obat sakit gigi dengan kandungan benzocaine umumnya tersedia dalam bentuk gel, salep, atau semprot. Benzocaine berperan sebagai anestesi lokal (obat mati rasa).

Halaman:

Editor: Syalzhabillah


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x