Alami Gejala Sakit Kepala Begini? Jangan Diamkan, Segera ke Dokter

- 1 September 2022, 18:30 WIB
Ilustrasi - Sakit kepala, ini obat tradisional.
Ilustrasi - Sakit kepala, ini obat tradisional. /Pixabay/

RESPONSULTENG - Jika dalam keadaan tertentu sakit kepala cluster yang memang memiliki perbedaan dengan sakit kepala pada umumnya harus ke dokter.

Berikut ini penjelasan kapan Anda harus pergi ke dokter jika alami sakit kepala cluster dikutip dari Alodokter.

Periksakan ke dokter bila Anda merasakan sakit kepala yang parah atau sampai mengganggu aktivitas Anda.

Meski jarang, sakit kepala yang berat dapat terkait dengan penyakit lain, seperti pelebaran pembuluh darah (aneurisma) atau tumor otak.

Baca Juga: ‘Boy With Luv’ BTS Capai 100 Juta Views

Segera ke IGD rumah sakit apabila:

  • Sakit kepala parah terjadi secara tiba-tiba dan belum pernah dialami sebelumnya
  • Sakit kepala terjadi setelah mengalami cedera kepala, misalnya akibat terbentur atau terjatuh
  • Sakit kepala disertai demam, mual dan muntah, leher kaku, kejang, kaku otot, dan gangguan bicara
  • Sakit kepala makin memburuk seiring waktu

Baca Juga: 'Adamas' Menggambarkan Kontras Menarik Antara Ji Sung, Seo Ji Hye, Lee Soo Kyung, dan Lainnya di Poster Baru

Sakit kepala cluster lebih rentan dialami oleh perokok dan orang yang sering mengonsumsi minuman beralkohol.

Untuk mencegahnya, konsultasikan dengan dokter mengenai cara berhenti merokok dan mengonsumsi minuman beralkohol.***

Editor: Muhammad Basir-Cyio

Sumber: Alodokter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x