Terlibat Peredaran Narkoba, Irjen Teddy Minahasa Batal Jadi Kapolda Jawa Timur

- 16 Oktober 2022, 10:21 WIB
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyampaikan penjelasan tentang status Irjen Teddy Minahasa dalam penjelasan lengkapnya.
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyampaikan penjelasan tentang status Irjen Teddy Minahasa dalam penjelasan lengkapnya. /YouTube POLRI TV RADIO


RESPONSULTENG - 
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo membatalkan telegram rahasia penunjukan Irjen Teddy Minahasa sebagai Kapolda Jawa Timur.

Pembatalan itu karena Irjen Teddy Minahasa terlibat dan telah ditetapkan menjadi tersangka kasus peredaran narkoba.

Irjen Teddy Minahasa saat ini telah ditempatkan di tempat khusus (patsus) atas perintah tegas dari Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Baca Juga: Terlibat Peredaran Narkoba, Irjen Teddy Minahasa Tempati Patsus

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memberikan penjelasan lengkap mengenai perkembangan, status serta keputusan Patsus Irjen Teddy Minahasa.

Penjelasan lengkap itu disampaikan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melalui konferensi pers yang ditayangkan oleh akun "POLRI TV RADIO".

Konferensi pers Kapolri digelar pada Jumat, 14 Oktober 2022 sore WIB.

Dalam konferensi pers itu, Kapolri menjelaskan bahwa Irjen Teddy Minahasa telah di-patsus-kan setelah ditangkap oleh tim Divisi Propam Mabes Polri.

Baca Juga: PSSI Bicara Tragedi Kanjuruhan, Sebut karena Kehendak Tuhan

Kapolri juga memerintahkan Kapolda Metro Jaya untuk menangani kasus pidana Irjen Teddy Minahasa.

Halaman:

Editor: Taqyuddin Bakri

Sumber: YouTube POLRI TV RADIO


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x