Semangati Petugas Haji, Dirjen PHU: Semua Berkesempatan Memberikan Pelayanan Terbaik

- 23 Juli 2022, 08:40 WIB
Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah Hilman Latief prihatin dengan kejadian 46 calon haji yang dideportasi karena menggunakan visa dari negara lain.
Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah Hilman Latief prihatin dengan kejadian 46 calon haji yang dideportasi karena menggunakan visa dari negara lain. /kemenag.go.id

RESPONSULTENG - Direktur Jenderal (Dirjen) Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kementerian Agama (Kemenag), Hilman Latief meminta para petugas haji untuk tetap menjaga energi dalam menjalankan tugasnya melayani jemaah haji Indonesia.

Saat ini, kata Hilman Latief, tugas melayani jemaah haji Indonesia belum selesai.

Untuk itu, tenaga dan energi harus dikelola dan dijaga agar amanah yang diberikan dapat dilaksanakan dengan baik.

Baca Juga: Mendarat di Lima Debarkasi, 10 Kloter Jemaah Haji Ini Tiba di Indonesia

Dirjen PHU mengatakan, selaku unsur pimpinan Kemenag, dirinya bersyukur karena petugas haji dalam keadaan sehat.

“Kalau ada kelelahan sakit ringan seperti flu dan batuk, Insya Allah tidak menghalangi tugas-tugas yang diperankannya,” ujar Dirjen PHU, Hilman Latief dalam rilis di laman Kemenag.

Dikatakannya, seluruh petugas mempunyai kesempatan menjalankan tugas memberikan pelayanan terbaik bagi jemaah haji Indonesia.

Baca Juga: Penting! Saat di Madinah, Jemaah Haji Indonesia Diimbau Tidak Sembarangan Merokok

Semuanya berseragam petugas haji, petugas yang berasal dari Kemenag, Kemenkes dan instansi lainnya.  

Halaman:

Editor: Taqyuddin Bakri

Sumber: Kemenag


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah