Pilrek Untad Adalah Ajang Kompetisi Visi-Misi, Bukan Pertunjukan Foto Kedekatan Petinggi sebagai Alat Gertak

- 27 September 2022, 14:50 WIB
Para Bakal Calon Rektor Untad
Para Bakal Calon Rektor Untad /Syalzhabillah /

RESPONSULTENG - Pemilihan Rektor (Pilrek) Untad tidak lama lagi akan berlangsung. Tahapan menuju tiga besar akan digelar minggu depan pada 5 Oktober 2022.

Menyikapi gelaran Pilrek Untad, banyak alumni yang berharap Pilrek berlangsung dengan damai dan tertib.

Ihsan SE, salah seorang alumni yang ditemui di salah satu Warkop di Kelurahan Besusu Kota Palu menyampaikan harapannya.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Taurus Soal Kesehatan, Cinta, dan Karir Hari Ini 27 September 2022

Ihsan yang kini aktif dalam partai politik menyampaikan harapannya agar para calon Rektor mempersiapkan diri dengan penuh kematangan.

“Siapkan diri, siapkan visi misi dan program kerja, dan tawakal kepada Allah SWT,” kata Ihsan.

Ihsan yang didampingi beberapa rekannya menyampaikan agar para calon tidak lagi menggunakan cara konvensional, apalagi pamer foto kedekatan dengan petinggi-petinggi untuk menakuti lawan.

“Bukan saatnya. Sekarang ini kita bisa foto dengan siapa pun. Tapi yang saya tahu, sejak saya ikuti pada zaman ayahanda alm. Prof Aminuddin, yang memilih Rektor itu anggota senat. Jadi tidak perlu cara-cara lama itu,” tuturnya.

Baca Juga: Cara Diagnosis Penyakit Dekomprosi, Anda Perlu Ketahui

Pihaknya mengaku memantau Pilrek lalu dan ada anggota senat yang tunjukkan foto-foto petinggi negara lengkap dengan Mobil Plat RI, tapi setelah perhitungan suara ternyata kalah. Ada juga foto menteri saat olah raga. Tapi juga kalah.

Ihsan menyampaikan justru ajang pamer foto kedekatan dengan petinggi mengisyaratkan adanya ketakutan tersendiri dari pihak yang menunjukkan foto itu.

“Buat apa pamer-pamer kalau yakin. Maka persiapkan diri dan yakinlah hanya kepada Allah SWT,” ujarnya.***

Editor: Syalzhabillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x