FK UNTAD Kelebihan 13 Orang dari Kuota yang Diizinkan AIPKI dan Dikti

- 6 Agustus 2022, 21:01 WIB
Fakultas Kedokteran Universitas Tadulako
Fakultas Kedokteran Universitas Tadulako /

RESPONSULTENG - Tiga jalur seleksi di Universitas Tadulako (Untad) telah selesai, yaitu Seleksi Nasional (SN), Seleksi Bersama (SB), dan Seleksi Mandiri (SM) Masuk Perguruan Tinggi Negeri.

Alur seleksi itu termasuk di Fakultas Kedokteran (FK) Untad. Dalam wawancara yang dilakukan dengan kalangan FK Untad, diketahui bahwa jumlah mahasiswa baru yang seharusnya diterima maksimal 150 orang.

Namun, kalangan FKUT kaget mengetahui jumlah yang diterima sudah mencapai 163 orang, jumlah yang sangat tidak rasional.

Baca Juga: Panitia Pilrek Untad Serahkan Draft Jadwal dan Tatib Pemilihan ke Rektor

“Sudah lebih 13 orang dari kuota maksimal yang seharusnya paling banyak 150 orang,” kata dosen FK, yang juga dibenarkan Dekan FK UNTAD, Dr dr. Muhammad Ardi Munir, Sp.OT., M.Kes., MH., FICS.

Menurut informasi yang berhasil dikumpulkan, pintu masuk dalam SM adalah  Rektorat tanpa melibatkan pimpinan fakultas, kata sejumlah pihak yang mengetahui pola penerimaan ini. Tapi nanti lihat ke depan apakah ini tidak jadi masalah, katanya.

Kelebihan jumlah itu, kata Dekan FK, mengkhawatirkan karena mempengaruhi rasio dosen dengan mahasiswa. Kelebihan rasio akan berdampak pada banyak hal, mulai dari praktikum sampai akreditasi.

“Dekat-dekat ini mau akreditasi tapi malah kita kelebihan rasio. Belum lagi praktikum di lab,” ujar dosen mengeluhkan hal itu yang juga dibenarkan Dekan FK.

Baca Juga: FAPERTA UNTAD Jalin Kerjasama dengan Universitas Islam Makassar

Dosen itu menyebutkan, beredar kabar kalau kelebihan jumlah itu tidak melalui komunikasi dengan pihak Fakultas Kedokteran.

Halaman:

Editor: Syalzhabillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x