Prabowo Subianto Bertemu Gubernur Jenderal Australia David Hurley, Bahas Tentang Pertukaran Kadet

- 19 Mei 2024, 11:54 WIB
Presiden terpilih RI Prabowo Subianto saat berada di Forum Ekonomi Qatar
Presiden terpilih RI Prabowo Subianto saat berada di Forum Ekonomi Qatar /Instagram.com/@prabowo

RESPONSULTENG - Menteri Pertahanan Prabowo Subianto sekaligus Presiden terpilih memenuhi undangan dari Gubernur Jenderal Australia David Hurley. Prabowo mengungkapkan pertemuan tersebut merupakan kesempatan untuk memperkuat hubungan kedua negara.

Pertemuan itu digelar di Kediaman Dubes Australia untuk Indonesia, Jumat (17/5/2024). Dalam sambutannya, Prabowo menyampaikan rasa terima kasih kepada Gubernur Jenderal Hurley atas undangan tersebut.

“Saya sangat berterima kasih kepada Yang Mulia David Hurley atas undangannya. Ini adalah kesempatan yang sangat istimewa untuk memperkuat hubungan kita,” tutur Prabowo.

Baca Juga: Prabowo Subianto Tegaskan Kepemimpinannya Bukan Gaya Militer

Sementara itu, tahun ini juga menandai peringatan 50 tahun program pertukaran kadet antara Akademi Militer Indonesia (AKMIL) dan Royal Military College (RMC) Duntroon.

Program ini telah memberikan kontribusi yang cukup besar dalam menciptakan generasi pemimpin militer dengan pemahaman mendalam tentang budaya dan lingkungan strategis masing-masing negara.

Prabowo dan Jenderal Hurley termasuk dalam alumni dari program pertukaran kadet tersebut pada tahun 1974. Kedua tokoh ini juga mengingat masa-masa mereka sebagai kadet dan mengakui pentingnya program ini dalam membangun fondasi hubungan militer yang kuat antara Indonesia dan Australia.

“Program pertukaran kadet ini telah menghasilkan generasi pemimpin militer yang tidak hanya memiliki keterampilan profesional yang tinggi, tetapi juga pemahaman yang mendalam tentang budaya dan lingkungan strategis masing-masing negara. Saya dan Gubernur Jenderal Hurley sama – sama merasakan manfaat yang besar dari program ini,” ucapnya.

Prabowo mengungkapkan harapannya agar hubungan yang sudah terjalin antara Indonesia dan Australia semakin erat di masa depan.

Halaman:

Editor: Khairul Ziad

Sumber: gerindra.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah