Kasus Covid-19 Kembali Naik, Pemerintah Optimalkan Vaksinasi

30 Juni 2022, 20:08 WIB
Ilustrasi Covid-19. Berikut update kasus Corona di Indonseia per 18 Juni 2022. /Pixabay.com @geralt.

RESPONSULTENG - Perkembangan kasus virus Corona (Covid-19) kini menjadi perhatian khusus Pemerintah.

Hal ini karena saat ini sejumlah negara yang mengalami kenaikan kasus Covid-19 bahkan harus memperketat kembali aturan terkait penanganan Covid-19.

Salah satunya Prancis yang bahkan mewajibkan kembali penggunaan masker kepada seluruh masyarakat.

Baca Juga: Rahasia Lain Admiral Ryokugyu Kembali Terbongkar

Dikutip responsulteng.com dari berita Pikiran-Rakyat.com berjudul "Update Corona Indonesia per Kamis 30 Juni 2022: Total Kasus Covid-19 Aktif hingga Hari Ini Ada 16.790 Orang".

Muncul trend kenaikan kasus virus Corona (Covid-19) dalam beberapa hari terakhir.

Pemerintah terus memberikan update mengenai jumlah kenaikan kasus Covid-19 setiap harinya.

Hal itu bertujuan untuk memberikan informasi terbaru pada masyarakat soal Covid-19.

Berdasarkan pantauan pada Selasa, 28 Juni 2022 pada laman resmi Kementerian Kesehatan, kasus Covid-19 di Indonesia mencapai 6.088.460 orang.

Kasus harian Covid-19 mencapai 2.248 orang per hari ini, jumlah ini meningkat dari hari sebelumnya.

Total 1.626 orang dinyatakan telah sembuh dari infeksi Covid-19 hari ini, dan menyisakan 16.790 kasus aktif.

Baca Juga: Ulah Penumpang KAI yang Bikin Geram Kembali Terjadi

Jumlah pasien Covid-19 yang sembuh mengalami peningkatan dari hari sebelumnya.

Adapun jumlah pasien Covid-19 yang sembuh per Rabu, 29 Juni 2022 mencapai 1.282 orang.

Sehingga total pasien Covid-19 yang sudah sembuh hingga hari ini mencapai 5.914.933 orang.

Per hari ini, sudah ada tambahan pasien meninggal sebanyak 6 orang.

Jumlah pasien meninggal dunia hari ini meningkat dari jumlah pasien meninggal kemarin.

Adapun jumlah pasien meninggal pada Rabu, 29 Juni 2022 sebanyak 3 orang.

Sehingga total pasien meninggal akibat Covid-19 per hari ini mencapai 156.737 orang.

Baca Juga: Kenaikan Harga Avtur Membuat Lion Air Sulit Dapat Keuntungan

Pemerintah pun terus melakukan gerakan percepatan vaksinasi agar mengurangi risiko kematian.

Sebanyak 201.472.856 orang telah mendapat vaksin Covid-19 tahap pertama, 168.980.896 orang mendapat vaksin Covid-19 tahap kedua, dan 50.450.341 orang sudah mendapat suntikan vaksinasi booster.

Jumlah kasus Covid-19 per Rabu, 29 Juni 2022 kemarin mencapai 6.086.212 orang.*** (Nopsi Marga/Pikiran-Rakyat.com)

Editor: Syalzhabillah

Sumber: Pikiran Rakyat Bekasi

Tags

Terkini

Terpopuler